PELATIHAN PENGEMBANGAN SDM FAKULTAS HUKUM UKDC

Fakultas Hukum UKDC bersama BEM Fakultas Hukum UKDC menyelenggarakan Pelatihan Pengembangan SDM bagi mahasiswa Fakultas Hukum UKDC. Kegiatan yang diselenggarakan pada 19 April 2024 ini dihadiri oleh kurang lebih 40 orang mahasiwa, mulai dari Semester 2 hingga Semester 6. Pelatihan ini diselenggarakan berdasarkan tuntutan dan kebutuhan akademik bagi mahasiswa hukum dan bertujuan untuk mendukung penulisan artikel ilmiah dan skrispi/tugas akhir.

Pelatihan berlangsung selama 4 jam, yang terdiri dari 5 (lima) sesi. Sesi pertama diawali dengan materi mengenai pengenalan Microsoft Word dan Mendeley. Sesi kedua mengenai kiat pembuatan bahan presentasi yang menarik, informatif, dan edukatif. Sesi ketiga mengenai etika dalam bersurat elektronik. Sesi keempat mengenai pengajuan klaim poin KPKK. Terakhir, sesi kelima, mengenai kiat dalam menggunakan Google Scholar. Kelima sesi tersebut dikemas dengan metode kelas yang menarik dan santai. Kegiatan yang diselenggarakan di ruang Laboratorium Komputer UKDC ini menghadirkan Pemateri dari unsur Dosen Tetap FH dan mahasiswa – sebagai pendidik sebaya.

Berdasarkan penuturan Patricia Novianty Rura, salah satu pemateri mahasiswa (pendidik sebaya), kegiatan pelatihan sangat bermanfaat karena dapat membantu mahasiswa memahami cara mengerjakan bentuk-bentuk penugasan dosen, baik berupa artikel ilmiah maupun tugas presentasi, serta dalam proses menyusun skripsi/tugas akhir. Hal ini diakui juga oleh Pemateri Bapak Marthsian Y. Anakotta, S.H., M.H. bahwa masih ada mahasiswa yang belum memahami cara membuat bahan presentasi yang baik dan menarik. Dengan demikian, kegiatan ini sangat dinilai baik karena dilaksanakan berdasarkan pada kebutuhan mahasiswa. Antusiasme peserta juga dirasakan oleh Bapak Drs. Wahyu Krisnanto, M.A. selaku pemateri mengenai pengenalan Microsoft Word dan Mendeley.

Selain Pemateri, peserta turut merasakan kesan yang baik, “kegiatan pelatihan sangat bagus karena banyak materi yang sangat dibutuhkan mahasiswa selama studi [di Fakultas Hukum] UKDC”, tutur sdri. Adelia Gadis, mahasiswa hukum semester 2, yang menjadi peserta pelatihan. Pelatihan kemahiran seperti ini akan menjadi kebiasaan baik di lingkungan FH UKDC dalam mendukung aktivitas belajar mengajar. Pelaksanaan kegiatan ini juga sebagai perwujudan Core Value Peduli – kepedulian bagi sesama mahasiswa FH UKDC. Pelatihan ini menjadi wujud implementasi nilai Peduli terhadap sesama mahasiswa karena tidak dapat dipungkiri masih ada mahasiswa yang belum terbiasa menggunakan Microsoft Word, Mendeley, dan menggunakan Google Scholar untuk mencari referensi dalam menulis karya ilmiah. Padahal ketiganya merupakan kemampuan dasar yang penting yang harus dimiliki oleh setiap mahasiswa selama menempuh studinya di perguruan tinggi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *