UKDC KERJASAMA DENGAN TELKOMSEL UNTUK KULIAH DARING

SURABAYA, JAWA TIMUR – Kuliah daring yang dilaksanakan selama pandemi COVID-19 berdampak pada lonjakan penggunaan internet oleh mahasiswa. Situasi ini disadari oleh Universitas Katolik Darma Cendika (UKDC). UKDC tidak menggunakan metode pemberian uang tunai bagi pembelian paket internet karena dianggap rawan tidak tepat sasaran dalam penggunaannya. Oleh karena itu kerjasama dengan penyedia layanan seluler dilakukan oleh pihak universitas.

UKDC telah bekerjasama dengan Telkomsel, salah satu penyedia layanan seluler terkemuka di Indonesia. Kerjasama tersebut dilakukan agar mahasiswa tidak diberatkan dengan keterbatasan akses internet yang kemudian berdampak pada aktivitas dan capaian pembelajaran. Telkomsel memberikan internet gratis 30 GB (gigabyte) selama 30 hari untuk mengakses laman sistem informasi akademik (https://siakad.ukdc.ac.id), laman dan aplikasi platform kuliah daring EdLink (app.edlink.id) serta Paket Ilmupedia.

Agar mahasiswa dapat memperoleh akses internet gratis tersebut pada laman-laman tersebut, maka perlu dilakukan  aktivasi terlebih dahulu. Langkah aktivasi yang perlu dilakukan sebagai berikut:

  1. Buka Aplikasi MyTelkomsel;
  2. cari Paket Ilmupedia lalu pilih menu “beli paket”, ketuk “internet” dan pilih bebas akses;
  3. kemudian pilih paket menu paket “Bebas Akses Ilmupedia” kuota 30 GB seharga Rp 0.

Informasi lebih lanjut dapat dibaca di laman Telkomsel. (vin)