Pada hari Rabu – Kamis tepatnya tanggal 06-07 September 2017, bertempat di University Club, Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta, Dosen Fakultas Hukum UKDC hadir sebagai pemakalah dalam Konferensi Internasional. Makalah yang dibuat oleh Victor Imanuel W. Nalle dan Martika Dini Syaputri berjudul “The Failure of Ex-Ante Review in Indonesia (Kegagalan Uji Materiil Preventif di Indonesia)”. Namun yang dapat hadir untuk mempresentasikan makalah tersebut adalah Victor Imanuel W. Nalle, sementara Martika Dini Syaputri berhalangan hadir karena pelantikan pejabat struktural
Konferensi Internasional diadakan di Universitas Gadjah Mada bekerjasama dengan Universiteit Leiden, University of Melbourne, University of Sydney, dan KITLV. Seminar yang bertema “International Conference “Legal Reform in Indonesia: Towards Justice” diikuti oleh pemakalah yang total berjumlah 32 orang. Pemakalah yang diundang oleh penyelenggara (invited speakers): 22 orang, di antaranya adalah Denny Indrayana, Todung Mulya Lubis, Laode Syarif (Komisioner KPK) serta professor dan associate professor dari universitas mitra penyelenggara (Adrian Bedneer, Simon Butt, Tim Lindsey, James McMillan).
Presentasi oleh Victor Imanuel W. Nalle tersebut mendapat apresiasi dikarenakan makalah yang disajikan merupakan undangan, hasil seleksi Panitia. Pemakalah yang diseleksi panitia (selected speakers) sejumlah 10 orang yang terpilih dari 70 orang yang makalahnya diseleksi melalui mekanisme call for paper.
Konferensi ini menunjukkan semakin berkembangnya pendekatan interdisipliner dalam kajian ilmu hukum di berbagai Negara. Perlunya jejaring atau kolaborasi antar fakultas hukum dalam mengemangnkan pendekatan interdisipliner di Indonesia. Beberapa topik makalah dalam konferensi yang relevan dengan mata kuliah di Fakultass Hukum UKDC akan menjadi bahan diskusi di kelas